Bupati Pesawaran Hadiri Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW

0
IMG-20211130-WA0023
Spread the love
image_pdfimage_print

PESAWARAN, (TB) – H. Dendi Ramadhona Bupati Kabupaten Pesawaran menghadiri perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Istigotsah dan menyongsong Muktamar NU Ke 34 yang digelar di Pondok Pesantren RMI NU, Hidatul Mubtadi Ien Desa Pejambon Kecamatan Negrikaton, Senin, (29/11/2021) malam.

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya,
Prof Dr. KH. Said Aqil Siradj (Ketua PBNU).H. Dendi Ramadhona K., S.T., M.Tr.IP (Bupati Pesawaran),
AKBP Vero Aria Radmantyo S. Ik., M.H. (Kapolres Pesawaran),
Kompol Muhammad Riza T, S.H., M.H. (Wakapolres Pesawaran), Al Habib Umar Bin Muhdor Al Hadad (Pimpinan Majelis An-Nur 1030 Bandar Lampung), Kompol Maryanto, S.H. (Kabagops Polres Pesawaran), Suprapto (Ketua DPRD Kabupaten Pesawaran), Zulkarnaen (Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pesawaran), Irpandi (Wakil Ketua PWNU Provinsi Lampung), Soleh Bajuri (Rois Syuriah PWNU Lampung), Salamu Sholihin S. Kom. (Ketua PCNU Kabupaten Pesawaran), KH. Ahmad Ma’sum Abror (Rois Syuriah PCNU Kabupaten Pesawaran), Mustamar Imam M. S.Kom (Pimpinan Pondok Pesantren RMI NU Pejambon), Ahmad Jajuli (Ketua GP Ansor Kabupaten Pesawaran), Kyai Jawaher (Ketua MWC NU Kabupaten Pesawaran) Pimpinan Pondok Pesantren Nahdlatul Ulama Kabupaten Pesawaran, Mustari (Staf Ahli Bupati Bidang Ekobang), Razak S.sos (Plt Kabag Kesra Kabupaten Pesawaran), Al Ikhsan Is Kahfi (Plt.Camat Negeri Katon), Pengurus PCNU Kabupaten Pesawaran, Ketua Ponpes se – Kabupaten Pesawaran berserta tamu undangan yang kurang lebih  500 Orang.

Dalam sambutan Bupati Pesawaran H, Dendi Ramadhona KST Tr IP. mengatakan,
” Puji syukur kehadirat Allah SWT karena berkat rahmat dan hidayah-Nya, kita semua masih diberinya kenikmatan, terutama nikmat iman dan kesehatan serta kesempatan sehingga kita dapat hadir bersilaturahmi disini dalam rangka Pengajian Akbar Oleh Ketua Umum PBNU Prof. Dr. KH. Said Aqil Siradj dan Maulid Nabi Oleh AL-Habib Umar Bin Muhdhor Al-Haddad, dalam keadaan sehat wal’afiat” Kata Dendi.

“ Melalui pengajian ini, saya mengajak kepada seluruh jamaah untuk berdoa kepada Allah SWT agar Kabupaten Pesawaran menjadi kabupaten yang maju, aman, damai, makmur dan sentosa diridhoi Allah SWT serta menjadi kabupaten yang Baldatun Thayibatun Warabbun Ghafur,” Ujarnya.

Ditambahkannya,
“ Serta seluruh masyarakat Kabupaten Pesawaran terhindar dari segala marabahaya selalu diberikan perlindungan, rakhmat, hidayah dan inayah-Nya, dijauhkan dari bencana, dimudahkan semua urusan dan masyarakatnya diberikan rezeki yang melimpah Aamiin, di samping itu, untuk mempertahankan dan memelihara eksistensi NU di era modern yang penuh tantangan, NU harus berbenah diri dan terus meningkatkan kegiatan-kegiatannya, hal ini sangat penting agar keberadaan lembaga NU bisa bermanfaat bagi rakyat” Ucap Bupati.

Ketua umum PBNU Prof Dr. KH. Said Aqil Siradj didalam sambutannya menyampaikan,

“ Alhamdulillah malam ini kita bisa silaturahmi di Ponpes ini dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW dan Istighozah dalam menyongsong MUKTAMAR NU Ke – 34 serta penandatangan prsasti 103 Ponpes dibawah naungan RMI NU” Jelas KH. Said.

Ia mengucapkan,
“ Pesantren merupakan kapital kita dalam menjalani kehidupan, pesantren memiliki empat metode dalam mendidik santri dan santriwati” Pungkasnya.

( Oby )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *