Tangerang Fashion Festival 2025, Sukses Besar Dengan Tema The Heritage

TANGSEL, ( TB )-Tanggal 23 Februari 2025, menjadi hari yang penuh dengan gemerlap dan antusiasme dalam dunia mode, saat Tangerang Fashion Festival 2025 digelar dengan sukses di Teraskota Mall, Tangerang Selatan. Acara ini berhasil menarik perhatian tidak hanya masyarakat umum, tetapi juga para pelaku industri mode tanah air, berkat dukungan penuh dari Dinas Pariwisata Kota Tangerang Selatan. Festival ini memamerkan beragam kreasi luar biasa dari para desainer ternama serta peserta kompetisi fashion yang penuh semangat.

Partisipasi Desainer Ternama

Tangerang Fashion Festival 2025 menampilkan karya-karya menakjubkan dari sejumlah desainer ternama, yang turut serta memeriahkan acara ini. Beberapa nama besar dalam dunia mode Indonesia yang berpartisipasi antara lain Jenny Tjahyawati, Mr. A, Ladys Amelia, Chaterine Justisia, Kituang Design, Yuni Chan, Purwakhanti, Edith House, Jejaring Craft, Hydra By Ririe, Qainiaura, Nurul’s Ecoprint, RA Modiste, Sheenaraya, Divy Atelier, Anita Tanaem, dan Aciens. Setiap koleksi yang ditampilkan berhasil menunjukkan tingkat kreativitas tinggi dan keunikan desain, membuat festival ini menjadi salah satu event mode yang sangat dinanti.

Kompetisi Fashion yang Menarik

Tangerang Fashion Festival 2025 juga dimeriahkan dengan dua kompetisi bergengsi, yaitu Fashion Runway Competition dan Fashion Design Competition. Fashion Runway Competition menarik lebih dari 50 peserta yang menunjukkan bakat mereka dalam berlenggak-lenggok di catwalk, menciptakan atmosfer yang penuh energi dan semangat persaingan. Sementara itu, dalam Fashion Design Competition, Krishtion Ronaldo asal Medan keluar sebagai pemenang dengan koleksi desain dewasa yang elegan dan matang. Posisi kedua diraih oleh Pratiwi Rahmadhani dari Yogyakarta dengan koleksi desain yang penuh dengan kreativitas dan inovasi.

Tak kalah menarik, kompetisi FACE of ICON Tangerang Fashion Festival juga mencuri perhatian dengan kemenangan Adam, seorang model pria yang berhasil terpilih sebagai pemenang, menambah keseruan acara ini.

Mengusung Tema “The Heritage”

Mengusung tema “The Heritage”, Tangerang Fashion Festival 2025 bertujuan untuk mengapresiasi dan menanamkan rasa cinta terhadap warisan budaya nusantara. Tema ini diharapkan dapat mendorong para desainer muda untuk terus menggali dan mengembangkan unsur-unsur tradisional Indonesia dalam karya mereka, sekaligus mempromosikan kekayaan budaya lokal ke dunia internasional. Tema ini juga mengingatkan pentingnya menjaga keberagaman dan kekayaan budaya Indonesia, yang selalu bisa diadaptasi dengan kreativitas modern.

Kesuksesan yang Membanggakan

Tangerang Fashion Festival 2025 tidak hanya menjadi ajang bagi para desainer dan peserta untuk menunjukkan karya terbaik mereka, tetapi juga menjadi platform yang menyatukan para pelaku industri mode, masyarakat, dan pemerintah untuk merayakan serta mengembangkan dunia fashion Indonesia. Keberhasilan acara ini menunjukkan bahwa Tangerang semakin menjadi pusat kreativitas dan inovasi di dunia mode. Dengan semangat peserta yang tinggi dan dukungan berbagai pihak, diharapkan tahun depan lebih banyak desainer dan talenta baru akan berpartisipasi.

Tangerang Fashion Festival 2025 menegaskan bahwa industri fashion Indonesia terus berkembang dan siap bersaing di kancah global, sambil tetap menjaga dan melestarikan warisan budaya tanah air.

Sponsor:
Makeover, You C1000, Venice Klinik, Nestle.

” Rus “




Kesuksesan FACE of INDONESIA 2025: Mengukir Prestasi dengan Tema “Be Your Self”

TANGSEL,( TB )– Acara final FACE of INDONESIA 2025 yang digelar di Teraskota Mall Tangerang Selatan pada Sabtu malam (23/2), berhasil mencuri perhatian banyak pihak. Meriah, penuh semangat, dan dihiasi dengan sorak sorai, acara tahunan ini menjadi momen yang sangat dinantikan oleh para pendukung, juri, serta finalis. Bertema “Be Your Self”, FACE of INDONESIA tidak hanya menjadi ajang kompetisi kecantikan semata, tetapi juga sebagai sarana bagi para peserta untuk mengeksplorasi dan mengembangkan karakter diri mereka.

Dengan tema yang mengangkat nilai penting tentang menjadi diri sendiri, acara ini diharapkan dapat menginspirasi para peserta dan penonton untuk selalu percaya diri dan terus berkarya. Tema tersebut menggugah peserta untuk tidak hanya menampilkan kecantikan fisik, tetapi juga menunjukkan kekuatan karakter dan potensi diri.

Sebagai ajang tahunan yang sudah berlangsung lebih dari dua dekade, FACE of INDONESIA yang diselenggarakan oleh BMI Groups dan berada di bawah naungan ASIA MODEL FESTIVAL, tetap menjadi salah satu kompetisi model paling bergengsi di Indonesia. Di luar sekadar ajang pencarian bakat, FACE of INDONESIA merupakan platform yang membuka banyak peluang internasional bagi para pesertanya untuk berkarier di dunia modeling.

Deretan Pemenang FACE of INDONESIA 2025

Di malam final yang penuh antusiasme ini, sejumlah pemenang berhasil keluar sebagai yang terbaik, menunjukkan kualitas serta kemampuan mereka di hadapan juri yang berkompeten dan penonton yang tak kalah semangat. Berikut ini adalah daftar para pemenang utama dan runner-up dalam ajang FACE of INDONESIA 2025:

1. Zeezee – Pemenang FACE of INDONESIA 2025 Teen

2. Amora – Pemenang FACE of INDONESIA 2025 Kids

Sementara itu, untuk kategori runner-up, berikut adalah daftar pemenang lainnya:

Gwyneth – 1st Winner Teens

Clarissa – 1st Winner Kids

Naura – 2nd Winner Teens

Clarissa – 2nd Winner Kids

Khanza – 3rd Winner Teens

Gwenneth – 3rd Winner Kids

Davina – Favorite Teens

Charlotte – Favorite Kids

Keberagaman peserta yang memiliki bakat dan potensi luar biasa semakin memperkaya ajang ini, menunjukkan bahwa dunia modeling Indonesia penuh dengan talenta muda yang siap bersaing di kancah internasional.

FACE of INDONESIA: Lebih dari Sekadar Kompetisi

Bagi pemenang dan para finalis lainnya, FACE of INDONESIA menjadi langkah awal yang penting untuk melangkah lebih jauh dalam karier modeling mereka. Berkat kerja sama dengan ASIA MODEL FESTIVAL, para peserta berkesempatan memperoleh pengalaman berharga dan terlibat dalam proyek internasional, memperluas wawasan, dan membuka peluang lebih besar di dunia modeling global.

Tak hanya itu, ajang ini juga menjadi tempat untuk membangun karakter, meningkatkan rasa percaya diri, dan mempersiapkan para finalis menghadapi tantangan di industri modeling yang semakin ketat. FACE of INDONESIA adalah bukti nyata bahwa industri modeling di Indonesia terus berkembang dan memberikan ruang bagi talenta-talenta muda untuk berkembang.

FACE of INDONESIA 2025 bukan hanya sekedar kompetisi kecantikan, tetapi juga platform yang menginspirasi para model muda untuk terus berkarya, mengembangkan diri, dan meraih sukses di dunia modeling. Dengan tema “Be Your Self”, acara ini berhasil menunjukkan bahwa menjadi diri sendiri adalah kunci untuk mencapai puncak prestasi. Semoga ajang ini terus berkembang dan memberikan kesempatan yang lebih besar bagi generasi muda Indonesia untuk menembus pasar internasional.

Dukung oleh: OMG Beauty, You C1000.

” Rus “




Museum Pers Jawa Barat Bakal Segera Berdiri, Ini Lokasinya

BANDUNG, (TB) – Banyaknya tokoh pers di Jawa Barat menjadi pendorong untuk membangun museum pers Jawa Barat

Hal itu diungkapkan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Barat, Hilman Hidayat sebagai penggagas untuk mendirikan museum Pers Jawa Barat di Jl. Asia Afrika Bandung.

“Ide awalnya saat saya bersama para tokoh pers Jawa Barat ngobrol bersama. Ditunjang dengan aset yang kita miliki dan cukup layak untuk didirikan museum,” jelasnya dalam sambutanya pada acara seminar dan soft lounching museum pers Jabar, Senin (24/02/2024).

Hilman berharap dukungan dari semua pihak mewujudkan museum pers Jabar. Apalagi menurutnya di Jabar ini banyak para tokoh Jabar maupun Nasional yang ikut berjuang menyuarakan dan.jenggelorakan semangat rakyat Indonesia untuk merebut tanah air dari tangan penjajah.

“Sebagai penerus saya mempunyai kewajiban untuk meneruskan perjuangan para pendahulu kita. Sehingga dengan didirikannya museum pers Jabar ini sebagai bentuk ucapan terimakasih dan bentuk penghargaan kami terhadap para tokoh pers di Jabar,” ungkapnya.

Selain menggelar seminar juga digelar soft lounching museum pers Jabar yang ditandai dengan membubuhkan tandatangan bersama sebagai tanda dimulainya pembangunan Museum Pers Jabar.

Acara seminar ini diikuti oleh anggota dan oenris PWI Pokja kota Bandung, jajaran pengurus PWI Jabar, IKWI Jabar serta Ketua PWI SE Bandung Raya.

Sedangkan narasumber yang dihadirkan adalah, Noe Firman sebagai pakar Pers, Agit Maulana pakar museum, Januar. P Ruswita dari SPSI, Sekretaris Disparbud Jabar Ani Widiani dan Dudi Sugandi fotographer senior.

Seminar dan soft lounching ini terselenggara berkat dukungan dari bank bjb, bjb syariah, Summarecon, Diskominfo Jabar dan Djarum Foundation. (***)




PSMTI Kabupaten Pesawaran Sambut Bulan Suci Ramadan Dengan Kegiatan Donor Darah

PESAWARAN, (TB) – Dalam rangka menyambut bulan suci ramadan yang tinggal hitungan hari, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Pesawaran menggelar kegiatan donor darah di TK Little Eagle, Gedong Tataan, pada Senin (24/2/2025). Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang diadakan setiap dua bulan sekali guna menumbuhkan semangat kemanusiaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat.

Ketua PSMTI Pesawaran Rahman Dharmawan, menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan bentuk nyata dalam membantu pemenuhan kebutuhan darah PMI Provinsi Lampung, yang setiap bulannya membutuhkan setidaknya 6.000 kantong darah.

“Kami rutin menyelenggarakan kegiatan ini setiap dua bulan sekali. Berhubung bulan suci ramadan semakin dekat, selain donor darah, sebelumnya kami juga telah membagikan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa selain kegiatan donor darah, PSMTI Pesawaran juga merencanakan pemeriksaan kesehatan gratis serta pembagian takjil di pertengahan Ramadan. Pada kegiatan kali ini, pihaknya menargetkan 100 kantong darah, dan hingga pukul 10.00 WIB telah terkumpul sekitar 65 kantong darah hasil donor masyarakat sekitar dan pegawai di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Pesawaran.

Rahman berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya donor darah, baik dari sisi kesehatan pribadi maupun manfaatnya bagi mereka yang membutuhkan.

“Ayo masyarakat, jangan takut untuk donor darah. Donor darah itu mulia dan bermanfaat bagi kita semua,” ajaknya.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Pesawaran Nurhayati Marzuki, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Pesawaran Mei Nuryati Wildan, Wakil Ketua II DPRD Pesawaran, Aria Guna, Camat Gedong Tataan, Darlis, perwakilan Dinas Kesehatan, perwakilan PMI Pesawaran serta tamu undangan lainnya.

Wakil Ketua TP PKK Pesawaran Nurhayati Marzuki menyambut baik serta mengapresiasi inisiatif PSMTI Pesawaran dalam menyelenggarakan kegiatan donor darah ini. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya berdampak positif bagi kesehatan masyarakat tetapi juga merupakan bentuk nyata kepedulian sosial.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang tergerak untuk berdonor darah secara rutin, sehingga dapat membantu mencukupi kebutuhan darah di Provinsi Lampung.

“Kami dari pemerintah sangat mendukung kegiatan ini. Meskipun bukan program pemerintah, inisiatif PSMTI sangat membantu dalam pemenuhan kebutuhan darah bagi masyarakat yang membutuhkan. Donor darah bukan hanya penting untuk kesehatan, tetapi juga bernilai ibadah karena kita turut membantu sesama,” ujarnya.(Oby)




Dishub Kabupaten Bogor Tingkatkan Kualitas Pelayanan Transport dengan Penyediaan Sarana dan Prasarana Yang Berkualitas




UI Catatkan Sejarah Wisuda 2433 Mahasiswa Dari Berbagai Fakultas

JAKARTA, (TB) – Universitas Indonesia (UI) mencatatkan sejarah baru dengan menggelar prosesi wisudawan dan pengambilan sumpah profesi bagi 2433 mahasiswa di Universitas Indonesia (UI) Depok Jawa barat Sabtu (22/2).

Acara istimewa yang berlangsung menjadi momen bersejarah bagi Universitas Indonesia (UI).

Para wisudawan berasal dari empat belas (14) Fakultas
Fakultas Administrasi
Fakultas Sekolah lingkungan
Fakultas ilmu keperawatan,
Fakultas ilmu Komputer,
Fakultas Kesehatan Masyarakat,
Fakultas ilmu sosial, dan ilmu politik,
Fakultas sosiologi,
Fakultas pengetahuan kebudayaan,
Fakultas ekonomi dan bisnis,
Fakultas hukum,
Fakultas teknik,
Fakultas matematika dan ilmu pengetahuan alam,
Fakultas kedokteran Gigi,
Fakultas kedokteran.

Acara berlangsung dengan penuh khidmat, dihadiri oleh orang tua wisudawan, tamu undangan dari berbagai elemen masyarakat

Rektor Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah,S.T,M.E. IPU dalam sambutannya mengungkapkan rasa bangga dan syukur atas pencapaian ini,

” Hari ini adalah momen bersejarah bagi Universitas Indonesia (UI) dan tentunya bagi para wisudawan Ini bukan akhir, tetapi awal dari perjalanan baru sebagai insan yang mengabdikan diri untuk masyarakat,” ujarnya.

Universitas Indonesia membawa tanggung jawab besar untuk mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) berkualitas yang siap berkontribusi bagi masyarakat umum.

” Kami berharap Wisudawan UI mampu menjadi pesaing internasional yang unggul, juga memberikan beasiswa prestasi Satu Milyar,” Ucapnya.

Apresiasi kepada para wisudawan yang telah menunjukkan kerja keras selama masa Study Ia juga mengingatkan pentingnya menjunjung tinggi etika profesi dalam dunia kerja.

” Kami ingin para wisudawan untuk saling berkomunikasi sesama alumni UI yang terjun di dunia usaha industri maupun partai politik dan membawa nama baik UI dengan menunjukkan integritas, serta dedikasi di lapangan,” tambahnya.

Ditempat yang sama, Siti Rivngatin, Ibunda dari salah satu  wisudawan yakni M. Yusuf Ridho,  asal Lampung yang ikut menyaksikan wisuda putra pertamanya, sangat bangga dan senang melihat keberhasilan putra tercinta yang telah berhasil menyandang gelar Magister Komputer dari UI,

” Saya sangat bahagia dan terharu atas prestasi ananda tercinta (M. Yusuf Ridho) yang telah mendapat gelar magister komputer dari Universitas Indonesia yang ternama ini,” Pungkasnya. (Oby)




Banjir Melanda Beberapa Wilayah di Pesawaran, Pemerintah Lakukan Evakuasi dan Salurkan Bantuan Untuk Masyarakat Terdampak

PESAWARAN, (TB) – Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Pesawaran sejak Jumat, 21 Februari hingga dini hari Sabtu, 22 Februari 2025, telah menyebabkan banjir di beberapa kecamatan. Hujan deras telah menyebabkan Sungai Way Punduh meluap dan berdampak di wilayah Kecamatan Marga Punduh dan Kecamatan Padang Cermin.

Berdasarkan data yang dihimpun Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesawaran, Banjir mulai terjadi sekitar pukul 00.30 WIB dengan tinggi muka air berkisar antara 30 hingga 80 cm.

Banjir yang terjadi mengakibatkan rumah-rumah warga terdampak di berbagai wilayah. Di Kecamatan Marga Punduh, sebanyak 15 rumah di Desa Umbul Limus, 73 rumah di Desa Kampung Baru, 11 rumah di Desa Tajur, 15 rumah di Desa Pekon Ampai, 12 rumah di Desa Kunyaian, dan 7 rumah di Desa Kekatang mengalami dampak dari banjir, dengan satu unit rumah dilaporkan roboh.

Kemudian di Kecamatan Punduh Pedada, tanah longsor terjadi di Desa Sukarame dan menutupi sebagian badan jalan. Di Desa Sukajaya Lempasing, Kecamatan Teluk Pandan, satu unit bronjong hanyut dan 478 rumah terdampak.

Sementara itu di Kecamatan Padang Cermin, banjir yang masuk ke pemukiman warga kini mulai surut. Plh Camat Padang Cermin Eko Novian, melaporkan bahwa kondisi banjir telah menggenangi 262 rumah warga yang tersebar di Dusun 1, Dusun 2, Dusun 3, dan Dusun 4 di Desa Padang Cermin serta 10 rumah di Dusun Sanggi Induk, Desa Sanggi. Selain itu, banjir juga menyebabkan jebolnya dam irigasi di Desa Tambangan. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Pemerintah Kabupaten Pesawaran melalui Bupati Pesawaran yang diwakili Kepala BPBD Sopyan Agani, bersama jajaran telah meninjau lokasi banjir di beberapa titik. Termasuk menyalurkan bantuan berupa paket sembako, mie instan, air mineral, serta roti untuk warga terdampak di Desa Padang Cermin dan Desa Sukajaya Lempasing.

Kepala BPBD Kabupaten Pesawaran turut mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap kemungkinan banjir susulan serta selalu mengikuti arahan dari petugas di lapangan. Segala bentuk perkembangan terkait penanganan bencana ini akan terus diperbarui

“Tim Reaksi Cepat (TRC) dan Satuan Tugas Penanggulangan Bencana Kabupaten Pesawaran terus melakukan evakuasi dan pemantauan di lapangan. Meskipun hujan telah reda, di beberapa wilayah banjir masih belum sepenuhnya surut,” ujar Sopyan.(Oby)




KPU Pesawaran Gelar Acara FGD, Penyusunan Laporan Evaluasi Tahapan Pemilu Tahun 2024

PESAWARAN, (TB) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesawaran menggelar acara Focus Group Discussion (FGD) penyusunan laporan evaluasi tahapan Pemilu tahun 2024. Acara FGD berlangsung di Hotel Swissbell Bandar Lampung, Sabtu (22/2/2025).

Kegiatan dihadiri oleh
Ketua KPU Kabupaten Pesawaran Fery Ikhsan, Ketua DPRD Kabupaten Pesawaran, Polres Pesawaran, Kejari Pesawaran, Kasat Pol-PP, Kadis Disdukcapil dan seluruh Parpol Pesawaran serta semua Organisasi Pers di Pesawaran juga tamu undangan.

Dalam sambutan Ketua KPU Pesawaran Fery Ikhsan mengatakan, Kegiatan FGD untuk mengalihkan aspek dan menggali kekurangan pada pilkada 2024 yang lalu.

” Kegiatan ini kami gelar guna mendapatkan sebuah laporan yang baik dan sempurna secara pembahasan,” Ucapnya.

Dijelaskan Ketua KPU Pesawaran FGD ini adalah Evaluasi tahapan Pemilu 2024 dan juga bisa menjadi pembelajaran untuk tahapan pemilihan pemilu yang akan datang supaya bisa lebih baik lagi.

” Dari hasil yang baik pada Pemilu 2024 untuk bisa kita pertahankan dan ditingkatkan apa bila terdapat kekurangan akan menjadi pembelajaran dan perbaikan di masa mendatang,” Jelasnya.

Hadir dalam kegiatan FGD sebagai narasumber yang juga Akademis Unila Tutun Sinaga, mengatakan Penyelengara pemilu baik KPU harus mempunyai integritas dan mempunyai Sumber Daya Manusia.

” Penyelengara pemilu harus mempunyai integritas, KPU pesawaran harus melakukan perbaikan dalam penyelenggaraan Pemilu yang akan datang.
Kerena penyelengara yang berintegritas akan menghasilkan pemimpin yang berintegritas,” kata Tutun Sinaga.

Dia juga menambahkan,
Penyelengara (KPU) harus bersinergi dengan semua elemen masyarakat terutama dengan media, karena media pilar ke empat dalam demokrasi.(Oby)




Suwito Berkomitmen Membangun Cipayung Lebih Baik Usai Terpilih Kembali Sebagai Ketua RW 08

TANGSEL,( TB )– Suwito kembali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua RW 08 Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan. Pemilihan tersebut berlangsung di Halaman Sekolah Dasar Negeri 03 Komplek Kejaksaan, Jumat (21/02/2025).

Acara pemilihan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Lurah Cipayung, Dini Nurlianti, S.Sos, Lurah Sawah Ciputat, Mega Romala, S.Kom, Sekretaris Kelurahan beserta jajaran, Bhabinkamtibmas Bripka Uman Siswanto, POKDAR Kamtibmas Ring 1-26, Karang Taruna, RT, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, serta tamu undangan lai

Dalam kesempatan tersebut, Lurah Cipayung, Dini Nurlianti, menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya kembali Suwito sebagai Ketua RW 08. Dini berharap agar Suwito tetap dapat bersinergi dengan RT dan seluruh lapisan masyarakat di lingkungan RW 08, demi membangun Kelurahan Cipayung yang lebih baik. “Pak Suwito adalah Ketua RW yang sudah berpengalaman dan tentunya memahami dengan baik apa yang dibutuhkan oleh masyarakat. Saya berharap kerjasama yang baik dapat terus terjalin,” ujar Dini.

Suwito, Ketua RW 08 terpilih, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada warga RW 08 yang telah mempercayakan dirinya untuk kembali memimpin lingkungan tersebut. “Terima kasih kepada warga RW 08 atas kepercayaan yang diberikan kepada saya. Mari kita jaga silaturahmi dan terus bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik dan nyaman bagi kita semua,” ujarnya.

Selain itu, Suwito juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan mendukung program-program pembangunan. “Saya berharap dukungan dari RT maupun masyarakat. Tanpa kerja sama yang baik, saya tidak bisa berbuat banyak. Mari kita ciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” tambahnya.

Sementara itu, Bripka Uman Siswanto, Bhabinkamtibmas, mengingatkan warga untuk menjaga ketertiban dan keamanan menjelang bulan Ramadan. “Mari kita jaga lingkungan agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan, seperti tawuran antar warga. Peran orang tua sangat kami harapkan. Karena keterbatasan anggota kepolisian, kami sangat berharap kerjasama dari semua pihak. Jika ada hal-hal yang mengganggu kenyamanan masyarakat, silakan menghubungi pihak kepolisian,” tandas Uman.

Acara pemilihan ini berlangsung dengan lancar dan penuh keakraban, mencerminkan semangat gotong royong dan kebersamaan masyarakat RW 08 Kelurahan Cipayung dalam menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis.

Editor : Rusdan




Jelang Ramadhan Polres Pesawaran Undang Seluruh Ormas, LSM Dan Organisasi Pers Se-Kabupaten Pesawaran

PESAWARAN, (TB) – Polres Pesawaran menggelar acara silaturahmi mitra Polres Pesawaran ( Ormas, LSM dan Media ) dalam rangka Harkamtibmas menjelang bulan suci ramadhan 1446 H di aula pamor persada Polres Pesawaran, Kamis (20/2/2025) Pukul 11.00 wib sampai dengan selesai.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Pesawaran AKBP Maya Henny Hitijahubessy beserta jajaranya dan seluruh Organisasi Pers, Ormas dan LSM sekabupaten Pesawaran.

Dikatakan Kapolres Pesawaran dalam sambutanya meminta kepada seluruh elemen masyarakat selalu menjaga kamtibmas menjelang bulan suci ramdhan dan keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang lagi berjalan tentang hasil sidang perselisihan pemilihan umum pilkada Bupati Pesawaran.

” Saya berharap kepada semua lapisan masyarakat selalu ikut serta dalam menjaga keamanan dilingkungan masyarakat khususnya di wilayah Kabupaten Pesawaran terutama di bulan suci ramadhan yang akan datang juga kita harus menghormati apa yang menjadi keputusan dari MK terkait pilkada,” Kata Kapolres Pesawaran.

Dilanjutkan Kapolres Pesawaran akan selalu menindak langsung bagi yang melanggar ketertiban maupun kasus-kasus yang ada di wilayah hukumnya.

” Kami akan memberikan komitmen akan menindak langsung dan akan memberikan kepastian supaya masyarakat mendapatkan kenyamanan di lingkup pesawaran,” Tambahnya.

Kegiatan yang di adakan oleh pihak Polres Pesawaran mendapat apresiasi dari kalangan Insan Pers, Ormas dan LSM Sekabupaten Pesawaran. (Oby)