Selamat! Peratin Sukabaru Punya Kantor Baru
PESISIR BARAT, (TB) – Kantor Peratin Desa Sukabaru Kecamatan Way, Krui Kabupaten Pesisir Barat Pekon resmi berpindah ke Gedung baru yang berlokasi di atar genjang. Pelaksanaan pindah kantor Peratin Sukabaru beserta aparatnya itu dilakukan pada awal tahun 2024 persisnya tanggal 2 Januari 2024.
Gedung dimaksud, baru dibangun bersamaan dengan bangunan gedung serba guna (GSG) yang dibangun diatas tanah hibah warga setempat yang luas tanah kurang lebih 500 meter.
” Diatas tanah itu dibangun dua gedung satu untuk GSG satunya lagi dibangun Kantor/balai pekon dan alhamdulillah untuk balai pekon sudah selesai dan bisa ditempati, untuk GSG masih dalam tahap finishing 80 persen,” terang Peratin Sukabaru, Jum’at (05/01/24).
Wartawan tugasbangsa.com yang datang berkunjung ke kantor baru tersebut menyampaikan apresiasinya serta memberikan semangat untuk bekerja lebih giat lagi sehubungan dengan awal tahun 2024 harus semangat baru dengan penuh rasa optimis bahwa hari esok akan lebih baik dari hari ini. Itu harus diyakini jangan sampai kekurangan tahun 2023 dijadikan alasan untuk bermalas-malasan apalagi mau dikaitkan karena gaji aparat pekon udah lima bulan belum terbayarkan itu tidak perlu dijadikan alasan untuk tidak masuk kerja jangan ya.
“Kita harus maklumi bahwa kita Kab. Pesisir Barat masih sulit keuangan dan kita masih banyak yang dibangun. Jadi selamat menempati kantor baru penuh semangat selamat bekerja Aamiin.” (Chalik)